Bagi beberapa orang, penerbangan panjang merupakan hal yang biasa. Hal ini karena mereka punya trik khusus untuk menghindari rasa lelah.
Dan buat kamu yang tidak terbiasa dengan penerbangan jarak jauh, maka kamu harus menyiapkan beberapa hal yang berkaitan dengan penerbangan jarak jauh, antara lain,
1.Air Putih
Penerbangan panjang seringkali membuat kita dehidrasi. Untuk itu jangan lupa bawa air putih. Apalagi saat melakukan penerbangan jarak jauh, tentu ini akan sangat penting agar cairan tubuh terpenuhi.
2.Masker Mata
Tak hanya pebinis saja yang sering melakukan penerbangan yang memakan waktu lama, bahkan traveler pun juga mengalaminya. Meski begitu mereka tetap saja semangat.
Rahasianya apa? Pakai masker mata. Yap. Bener. Jangan sepelekan hal ini. Meski kadang terlihat tidak berguna, tapi ini sangat penting supaya kita bisa tidur lebih nyenyak.
3.Scarf
Membawa scraft memang pilihan yang praktis. Bisa dipakai buat pengganti jaket sekaligus selimut. Pilih scarf dengan bahan yang lembut supaya lebih nyaman saat dipakai. Khususnya untuk penerbangan jarak jauh.
4.Headphone
Biar ngga bete pas "terbang" jauh, sebaiknya jangan lupa bawa headphone. Yap, ini bisa dipakai buat dengerin musik, nonton film maupun sekedar nutup telinga biar ngga budek karena terlalu lama di pesawat.
5. Hand Sanitizer
Hand sanitizer bisa menjadi alternative klo tempat dudukmu jauh dari wastafel. Meski penerbangan jauh, tapi usahakan agar tangan tetap steril.
6.Cemilan
Cemilan merupakan barang wajib yang nggak boleh dilupakan. Tapi jangan asal pilih cemilan ya. Sebaiknya pilih cemilan yang mengenyangkan dan mudah dibawa.
7.Pakaian Ganti
Siapa bilang penerbangan jauh ngga butuh pakaian ganti. Daripada nyesel, mending siapkan pakaian buat ganti. Kamu bisa ganti di airport pas lagi transit. Untuk bahan pakaian sebaiknya pilih yang lembut supaya lebih nyaman.
8.Perlengkapan Mandi
Perlengkapan mandi sepertinya sudah menjadi perlengkapan yang wajib. Apalagi kalau lagi bepergian jauh dan menghabiskan beberapa jam di pesawat, pokoknya jangan sampai ketinggalan deh.
9. Tetes Mata
Nah, ini seringkali diabakan namun sangatlah penting. Jangan membiasakan mengucek mata karena justru akan menyebabkan iritasi. Terlebih saat melakukan penerbangan jauh.
10. Bacaan yang Menarik
Penerbangan yang memakan waktu lama tentu sangat membosankan tanpa bacaan yang menarik. Adakalanya kita bosan mainan gadget. Dalam hal ini aku biasanya "lari" ke bacaan yang menarik.
Meski tiap orang punya jenis bacaan yang berbeda, tapi nggak papa lah. Yang penting nyaman aja sih, kan lumayan dari pada diem-diem bae di pesawat.
Itulah barang-barang yang sekiranya penting dibawa saat penerbangan jauh. Kalo ada yang mau nambahin lagi silahkan lho ya. Ngga ada salahnya kan berbagi info.
~MissAnt~
0 comments:
Posting Komentar